Kamis, 25 Februari 2016

Makanan Pendamping ASI Untuk Bayi Usia 7 Bulan

Usia 7 bulan merupakan usia dimana gigi seri sudah mulai tumbuh, oleh karenanya masa ini sangat penting untuk mengenalkan makanan pada bayi. Menurut anjuran dokter makanan pendamping ASI ini dapat diberikan sejak usia bayi memasuki 6 bulan, namun setelah memasuki usia 7 bulan ini porsi makan dapat disesuaikan dengan tekstur makanan yang mudah dilumat oleh bayi.

Makanan Pendamping ASI Untuk Bayi Usia 7 Bulan

Untuk menu makanan bayi 7 bulan ini sendiri tidaklah terlalu sulit, karena kita dapat membeli makanan bayi yang siap saji. Namun sebagai ibu rumah tangga yang baik tentulah akan lebih baik jika anda menyiapkannya sendiri di rumah.

Nutrisi Yang Diperlukan Bayi Usia 7 Bulan


Sebelum anda menyiapkan makanan untuk buah hati anda, terlebih dahulu kenali nutrisi yang diperlukan untuk menunjang perkembangan dan pertumbuhan bayi yang memasuki usia 7 bulan. Nutrisi dalam makanan bayi 7 bulan sangat penting untuk menentukan kembang tumbuh si kecil, baik untuk kesehatan maupun penyempurnaan fungsi seluruh organ tubuhnya.

Beberapa nutrisi yang sangat diperlukan oleh bayi diantaranya adalah karbohidrat kompleks, lemak sehat, mineral seperti zat besi, kalsium dan kromium, serta berbagai macam vitamin yang berasal dari sayur-sayuran dan buah-buahan.

Menu Makanan Bayi 7 Bulan


Pada usia 7 bulan, makanan memang belum menjadi sumber energi utama bagi bayi, karena makanan utama bayi masih berasal dari ASI. Pada masa ini pemberian makanan dilakukan untuk mengenalkan bayi pada berbagai macam makanan. Menu makanan yang diberikan pada bayi pun masih terbatas, dengan tekstur yang lembut. berikut beberapa makanan bayi 7 bulan yang direkomendasikan:

• Bubur susu, menu ini memiliki tekstur yang paling lembut dibandingkan makanan pendamping ASI lainnya, sehingga dapat diberikan pada periode pertama. 

• Nasi tim, menu ini dapat dicampurkan dengan berbagai macam lauk dan sayur yang ditanak bersamaan. Tekstur dari nasi tim ini haruslah lembut agar lebih mudah dicerna oleh bayi. 

• Makanan selingan yang dapat berupa biskuit bayi, buah-buahan lembut ataupun sari buah.

Bubur susu dan nasi tim dapat diberikan pada pagi dan sore hari dengan porsi yang disesuaikan, sedangkan makanan selingan bayi dapat diberikan pada siang hari atau saat bersantai. Agar bayi tidak bosan maka anda dapat mengkreasikan makanan bayi 7 bulan ini dengan berbagai macam sayur dan lauk yang sesuai.

Lauk yang direkomendasikan diantaranya adalah ikan tuna, daging ayam atau sapi, telur, tahu atau tempe yang sebelumnya telah dihaluskan.

Sedangkan untuk sayuran, bayam, wortel, sawi, brokoli memiliki nutrisi yang bagus untuk bayi. Itulah beberapa makanan bayi 7 bulan yang dapat anda berikan kepada buah hati tercinta anda, semoga dapat bermanfaat.

Rabu, 10 Februari 2016

Makanan Sehat Untuk Anak Autis

Makanan anak autis − Anak berkebutuhan khusus atau anak autis merupakan anak yang mengalami kelainan akibat faktor genetik ataupun gangguan perkembangan otak awal yang pada umumnya terlihat ketika anak memasuki usia 1 hingga 3 tahun.

Makanan Sehat Untuk Anak Autis

Anak-anak autis ini memiliki kondisi fisik dan emosi yang berbeda, sehingga memerlukan pola asuh yang khusus termasuk pola makannya. Dimana anak-anak ini pada umumnya memiliki kekebalan tubuh dan sistem pencernaan yang lebih sensitif.

Selain itu anak autis juga cenderung memiliki tingkat alergi yang lebih tinggi dibandingkan anak normal pada umumnya.

Mengapa Makanan Untuk Anak Autis Berbeda?

Banyak alasan yang menyertai mengapa diet sehat untuk anak autis ini sangat dianjurkan. Dimana anak dengan autisme ini selain memiliki kecenderungan yang lebih tinggi terhadap alergi dan gangguan pencernaan juga memiliki kekebalan tubuh yang berbeda.

Hal inilah yang membuat diet sehat menjadi salah satu terapi nutrisi yang sangat dianjurkan. Selain berfungsi untuk memperbaiki pencernaan juga terbukti dapat mengurangi gejala autis dan sikap agresif pada anak. Itulah alasan mengapa makanan anak autis berbeda dengan makanan anak pada umumnya.

Makanan Yang Dianjurkan Untuk Anak Autis

Makanan anak autis memiliki beberapa perbedaan, hal ini dipengaruhi pada gangguan autis yang dialami oleh anak. Dalam pemilihan makanan ini juga harus diperhatikan, untuk sumber karbohidrat dianjurkan yang bebas gluten seperti singkong, kentang, beras, arerut serta ubi jalar. Selain itu makanan yang mengandung omega 3 dan probiotik juga dianjurkan.

Anak atutis pada umumnya membutuhkan lemak esensial yang lebih tinggi sehingga penting untuk mengkonsumsi makanan yang mengandung omega 3 seperti ikan salmon, minyak ikan, kacang kenari dan biji rami. Selain itu ada beberapa bahan makanan lain yang dianjurkan untuk anak berkebutuhan khusus ini yang antara lain adalah yogurt, bawang putih, daun bawang, kacang polong asparagus dan buah pisang. Sedang untuk daging sebaiknya pilih daging organik.

Makanan Yang Dihindari untuk Anak Autis

Ada beberapa makanan anak autis yang harus dihindari, yang antara lain adalah makanan yang mengandung gluten dan kasein karena dapat memicu sikap agresif anak seperti gandum, sereal dan protein susu.

Selain itu juga ada beberapa makanan makanan yang perlu dihindari karena dapat memperburuk gejala yang antara lain adalah gula sukrosa, frukosa dan gula olahan, makanan kaleng, biji-bijian dan kacang-kacangan, serta rumput laut dan agar-agar.

Itulah beberapa makanan yang dianjurkan dan harus dihindari oleh anak berkebutuhan khusus. Pada beberapa penelitian, anak dengan autis yang manjalani diet sehat ini mengalami peningkatan dan perubahan ke arah yang positif. Semoga informasi terkait makanan anak autis ini dapat bermanfaat untuk anda.